Jumat, 12 Juli 2013

The Joshua Files #2: Ice Shock

Setelah kejadian di buku pertama, Josh kini sudah kembali tinggal bersama ibunya. Meski Josh menyimpan rahasia penting mengenai Ek Naab, ia mencoba untuk menjalani hidup normal. Namun semuanya kembali terusik tatkala Josh mengetahui bahwa teman orang tuanya, Rodrigo del Pozo, bertemu ayah Josh, Andres, di Saffron Walden, Inggris, pada tanggal 16 Juni. 16 Juni adalah hari perkiraan kematian ayah Josh di hutan Mexico dan sejak 3 minggu sebelumnya Andres sudah berada di sana. Tidak mungkin Andres berada di Inggris pada saat itu!

Fakta baru ini membuat Josh mengajak Tyler, sahabatnya, untuk menyelidiki Saffron Walden. Tak disangka, Josh malah menemukan salinan hieroglif Maya beserta catatan mengenai artefak Maya. Josh kemudian mendapati bahwa selain Codex Ix, ada lagi artefak yang berhubungan dengan ramalan supergelombang tahun 2012 bangsa Maya. Petualangan kembali dimulai karena Josh kembali dikejar oleh orang-orang yang menginginkan artefak dan rahasia bangsa Maya tersebut. Selain itu, ternyata Josh juga menerima kartu pos-kartu pos bergambar situs bangsa Maya dengan kode-kode di belakangnya.


Benarkah orang yang ada di Saffron Walden tanggal 16 Juni adalah ayah Josh? Untuk apa ia ada di sana? Dan sebenarnya, siapakah yang mengejar-ngejar Josh?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar